Info Klikers

Siapakah Pencetus Resolusi Jihad Melawan Penjajah?

Setelah proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945, bangsa Indonesia masih harus berjibaku dengan NICA Belanda dan tentara Inggris. Seperti pepatah yang mengatakan ada udang di balik batu, kedatangan tentara sekutu sebagai pemenang Perang Dunia II ternyata dimanfaatkan oleh Belanda yang ingin kembali berkuasa di Indonesia.
Mereka ikut campur dalam urusan pemerintahan, padahal Indonesia sejatinya adalah negara yang merdeka dan berdaulat. Sontak saja kesewenang-wenangan Inggris dan Belanda memicu amarah tokoh nasional, masyarakat sipil, dan ulama Tanah Air.
Melihat bahwa kedaulatan Ibu Pertiwi terancam, Presiden Soekarno meminta pertimbangan kepada tokoh-tokoh agama mengenai hukum membela negara. Cara ini diharap dapat memobilisasi umat Islam untuk turut berjuang mempertahankan kemerdekaan. Dari situlah resolusi jihad bermula.

Siapakah Pencetus Gerakan Resolusi Jihad Melawan Penjajah?

K.H. Hasyim Asy’ari

K.H. Wahab Chasbullah

K.H. Ahmad Sidiq

Baca juga :   Harmoni dan Warisan Spiritual : Islam Damai di Nusantara

What's your reaction?

Related Posts

1 of 777

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *