Global ReviewInternasional

Kondisi Terbaru Perang Armenia dan Azerbaijan

Beberapa tentara Armenia tewas dan beberapa di antaranya ditangkap dalam perang di perbatasan Azerbaijan. Armenia menyebutkan beberapa tentaranya tewas dalam pertempuran tersebut. Sementara itu, di pihak Azerbaijan, ada dua tentaranya yang terluka.

Namun pertempuran tersebut berhenti karena gencatan senjata yang ditengarai oleh Rusia. Pada tahun 2020 lalu, ada 6000 tewas dalam perang memperebutkan wilayah sengketa: Nagorno-Karabakh.

Militer Azerbaijan yang didukung Turki berhasil merebut kembali sebagian besar wilayah yang menurut dunia internasional bagian dari wilayah Azerbaijan.

Dalam perang terbaru pada Selasa (16/11/2021), Armenia mendesak Rusia untuk membantu mempertahankan kedaulatan negaranya dalam pertempuran melawan Azerbeijan. Rusia merupakan sekutu keamanan utama Armenia karena masing-masingnya merupakan negara bekas Uni Soviet.

Sementara itu, Rusia sendiri meminta Armenia untuk melakukan gencatan senjata dengan Azerbaijan. Gencatan senjata ini kemudian disetujui Armenia. Hanya saja Azerbaijan belum secara terbuka bersikap terhadap gencatan senjata ini.

Baca juga :   Rusia Rebut Kota Besar Kharkiv, Ukraina Memanas

What's your reaction?

Related Posts

1 of 188

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *