Hukum-KriminalInfo Klikers

Kepala Sekolah di Serang Aniaya Seorang Guru karena Tidak Terima Diberi Saran di Grup WhatsApp

Seorang kepala sekolah menengah atas (SMA) swasta di Kota Serang, Banten, diduga telah melakukan tindakan penganiayaan kepada seorang guru.

Pelaku dengan inisial EY (48 tahun) melakukan tindakan itu karena tidak terima diberikan saran melalui pesan di grup Whatsapp. Peristiwa itu terjadi pada Rabu (06/12/2023).

Adapun Korban penganiayaan itu adalah Guru yang juga merupakan bawahannya di sekolah tersebut yakni Eko Widodo (37).

Kepada wartawan, Eko menjelaskan kejadian itu berawal saat korban sedang berbicara dengan salah satu siswa yang tidak mengikuti Ujian dan sedang berada di halaman depan ruang guru di sekolah tersebut.

Beberapa saat kemudian datang pelaku dengan sepeda motornya dan seketika parkir di belakang korban yang sedang berdiri, bahkan setang motor pelaku menyentuh baju si korban, kemudian pelaku turun dari motornya.

“Ia langsung bertanya kepada saya ‘apa maksudnya itu?” jelas Eko pada Jumat (08/12/2023).

Eko lalu menjawab “Maksud apa Pak?” belum selesai ia menjawab dan tanpa aba-aba pelaku langsung meninju wajahnya dan tepat mendarat di pipi kiri.

Baca juga :   Membangun Fondasi Etika Sebelum Menjadi Guru: Refleksi Diri Mengenai Dua Puluh Adab Menurut Kiai Hasyim Asy’ari

Tak puas dengan pukulan pertama, datang lagi pukulan kedua mendarat di rahang sisi kiri wajah korban. Kemudian si korban masih melanjutkan pembicaraanya dengan mengatakan

“Puas pak? apakah kekerasan bisa membuat anda hebat, pukulan anda tak sehebat pukulan anak saya yang kelas 4 SD,“ ucap korban yang tak merasa terpancing dengan keadaan.

Eko menambahkan si pelaku sempat akan melakukan lagi pemukulan namun dilerai oleh seorang guru, security serta OB sekolah.

Atas dorongan dan motivasi rekan-rekan sesama guru di sekolah tersebut, Eko akhirnya melaporkan kasus penganiayaan tersebut kepada Polsek Serang setelah sebelumnya melakukan Visum di RS Bhayangkara Kota Serang.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 1,224

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *