berita klikersInfo KlikersKlik NewsPolitik

Polling Klikers : Tiga Nama Dominasi Perolehan Polling Calon Anggota DPD RI Provinsi Papua Barat Daya 2024 – 2029

KLIKERS.ID – Hasil polling klikers.id per 12 Juni 2023 menempatkan tiga nama dengan perolehan tertinggi untuk Calon Anggota DPD RI Provinsi Papua Barat Daya 2024 – 2029.

Tiga nama tersebut dengan perolehan suara secara berurutan Muhdar Ikhsan Weul 45%, Hartono 30%, dan M. Sanusi Rahaningmas 16%.

Muhdar Ichsan Weul, adalah aktivis asal Provinisi Papua Barat Daya, Muhdar juga berkarir sebagai seorang jurnalis, dan aktif berkegiatan sebagai pengurus cendikiawan muda di ICMI Muda Papua Barat Daya.

Sementara Hartono di kenal dengan peci atau songkok hijau merupakan penggiat pemberdayaan usaha kecil dan mikro sekaligus founder dari beberapa BMT

Sedangkan M. Sanusi Rahaningmas merupakan incumbent, sejak tahun 2019 Sanusi menjabat sebagai anggota DPD RI mewakili daerah pemilihan Papua Barat.

Sebagaimana hasil polling menunjukan terdapat nama-nama lain yang muncul dengan masing-masing suara seperti Agil Saeni 2%, Agustinus R. Kambuaya, Amalut Boinauw, Amus Atkana, Hasni Suaib, Mamberob Y. Rumakiek, Septinus Lobat, Sokhib Naim dengan perolehan suara 1%.

Baca juga :   Awasi Pemilu 2024, Anggota Bawaslu RI Puadi Sambangi 4 TPS di Batam Indah Tangsel Hingga Kantor Bawaslu Kota Bekasi

Provinsi Papua Barat Daya merupakan salah satu dari empat Provinsi baru yang resmikan pemerintah pada tanggal 9 Desember 2022 lalu.

Tiga daerah otonom baru (DOB) lainnya yakni Provinsi Papua Selatan, kemudian Papua Pegunungan, dan Papua Tengah.

Klikers Indonesia menyelenggarakan polling terhadap nama-nama (Bacalon DPD) yang telah memenuhi persyaratan untuk maju mewakili Provinsi Papua Barat Daya di Pemilu serentak 2024 nanti.

Polling dilakukan guna menguji figur-figur Calon Anggota DPD ke publik. Hasil pollig akan dipublikasikan setiap minggu, dan dirilis oleh klikers.id.

Bagi anda warga Provinsi Papua Barat Daya silahkan pilih Bacalon DPD 2024 – 2029 dengan mengklik salah satu nama berikut sebagai calon yang akan mewakili Provinsi Papua Barat Daya.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,772

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *