Klik NewsRegional

Ponpes Al Fatimah Hampir Pasti Juara Umum Setelah Borong Semua Cabang Olahraga Pada Ajang Pospeda Bojonegoro 2019

Ponpes Modern Al Fatimah hampir pasti menjadi juara umum dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesantren Daerah (POSPEDA) Bojonegoro 2019 setelah memborong hampir semua cabang olahraga dan seni dari 15 (lima belas) cabang olahraga dan seni yang dilombakan.

Hingga siang ini Minggu, (15/09/2019) para santri Ponpes Modern Al Fatimah, dibawah pengasuh K.H Tamam Syaifuddin telah juara satu pada 7 (tujuh) cabang dilombakan. Para santri Al Fatimah juga berhasil meraih juara dua pada 5 (lima) cabang yang dilombakan dan juga memperoleh juara 3 di beberapa cabang yang dilombakan.

“Para santri ponpes Modern Al Fatimah Bojonegoro telah memborong hampir di semua Cabang lomba pospeda 2019 Kemenag Bojonegoro dan hampir pasti meraih Juara Umum pospeda untuk mewakili ke POSPEDA Oktober 2019 ini di tingkat Propinsi Jawa Timur”. Kata Sekretaris Yayasan Ponpes Modern Al Fatimah, Gus Ansachul Balaya.

“Al hamdulillah sesuai motto pesantren kami ” AL Fatimah is alwayas the best, Para Santri Ponpes Modern Al Fatimah Borong Juara hampir di semua Cabang di POSPEDA 2019 di Kemenag Kabupaten Bojonegoro antar pondok pesantren dalam Ajang Adu Gengsi – Adu Kreasi – Adu Prestasi – dan Adu Sakti ” Barokah Barokah Amiiin.” Tambah Gus Ansachul Balaya dengan penuh semangat kepada kliksaja.co.

Baca juga :   Dibuka Samsung Innovation Campus Angkatan 5, Kesempatan Siswa Madrasah Belajar AI

Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesantren Daerah (POSPEDA) Bojonegoro 2019 antar pondok pesantren Se Kabupaten Bojonegoro diselenggarakan oleh Kemenag Bojonegoro.

Pospeda 2019 di Bojonegoro diikuti oleh sebanyak 608 santriwan/santriwati dari seluruh Pondok Pesantren (Ponpes) se-Kabupaten Bojonegoro.

Pospeda berlangsung selama dua hari Sabtu dan Minggu (14-15/9/2019), yang melombakan sebanyak 15 cabang baik seni maupun olahraga.

Juara 1,2,3 Pidato Bahasa Indonesia

Presiden Klikers Indonesia, Peneliti, penulis, pembelajar, ayah dari dua anak

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,429