Info Klikers

Resmi Dilantik Kepala Balai Pemantauan Gunung Api, Sekjen ESDM RI Sebut Pentingnya Respon Cepat Mitigasi Bencana Geologi

JAKARTA, KLIKERS.id – Dadan Kusdiana, Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia (ESDM RI) menyebut bahwa pelayanan mitigasi bencana geologi memerlukan respon cepat seperti tanggap darurat.

Demikian kata Dadan kepada Kepala Balai Pemantauan Gunung Api yang baru dilantik.

Dalam acara pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Administrator dan Pengawas yang digelar di Gedung Sarulla KESDM, pada senin (24/04/2023), Dadan menegaskan Kementerian ESDM memiliki komitmen tinggi terhadap pelayanan mitigasi bencana geologi kepada masyarakat.

“Kita punya track record yang bagus. Dengan adanya Balai Pemantauan semoga bisa lebih bagus lagi dalam merespon dan mensuport dengan baik kepada masyarakat maupun Pemerintah Daerah,” ujarnya dikutip dari laman resmi kementerian ESDM, Rabu (25/10).

Dadan menjelaskan jabatan merupakan amanah dan kepercayaan dari pimpinan. Untuk itu, setiap pejabat harus mampu mengemban amanah dan harus mampu menjaga kepercayaan yang diberikan Pimpinan dengan menunjukan kinerja yang baik.

Baca juga :   Lantik Pejabat Eselon II, Menteri ESDM Beri Pesan Khusus ke Kapus PSG

Selain itu, ia juga meminta kepada pejabat adminitrator lain yang dilantik, yaitu Kepala Bagian Rumah Tangga dan Perlengkapan yang dilantik agar dapat segera bisa melakukan peningkatan pelayanan kepada pimpinan serta pembinaan dan pelaksanaan penyiapan sarana prasarana Gedung Kementerian ESDM dan juga Sekretariat Jenderal KESDM yang excellent.

“Saudara menghadapi tantangan yang besar. Untuk itu, saya minta Saudara dapat bersinergi dengan unit dan instansi terkait, sehingga keberadaan unit organisasi dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” jelas Dadan.

Sementara itu, Kementerian ESDM sendiri telah melantik 5 pejabat di lingkungan Kementerian ESDM. Pejabat yang dilantik terdiri dari Pejabat Administrator sebanyak 3 (tiga) orang yaitu Kepala Bagian Rumah Tangga dan Perlengkapan Sekretariat Jenderal, Kepala Balai Pemantauan Gunung Api dan Mitigasi Bencana Gerakan Tanah Sulawesi dan Maluku dan Kepala Balai Pemantauan Gunungapi dan Mitigasi Bencana Gerakan Tanah Nusa Tenggara.

Ada juga Pejabat Pengawas yaitu Kepala Sub Bagian Umum pada Balai Pemantauan Gunungapi dan Mitigasi Bencana Gerakan Tanah Sulawesi dan Maluku serta Kepala Sub Bagian Umum pada Balai Pemantauan Gunungapi dan Mitigasi Bencana Gerakan Tanah Nusa Tenggara.

Baca juga :   Menteri Arifin Tasrif Lantik Anggota DEN Pengganti dari Pemangku Kepentingan

Diakhir sambutannya, Dadan berharap agar pejabat yang dilantik memahami berbagai tantangan yang akan dihadapi dan sekaligus bisa menjawab tantangan itu sendiri. Setiap pejabat harus tangguh dan tidak mudah menyerah dalam menghadapi tantangan, namun juga harus mampu bergerak lincah dalam melaksanakan tugas secara profesional.

“Laksanakan amanah dan tugas ini dengan sebaik-baiknya, sehingga keberadaan unit organisasi dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tutupnya.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 779

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *