Info KlikersPariwisata

Kawal Demokrasi, PB HMI-MPO Gelar Demo di KPU RI dan Istana

Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI)-MPO menggelar aksi unjuk rasa atas di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU-RI) dan Istana Merdeka.

Puluhan masa melakukan aksi demo di Istana Merdeka dan Kantor KPU RI menuntut untuk perbaikan kualitas demokrasi yang terus menurun. Sebelumnya PB HMI MPO menggelar maklumat kebangsaan pada 5 Februari 2024.

Supardi salah satu orator menyampaikan bahwa Persoalan netralitas Penyelenggaraan Pemilu, ASN dan Presiden Jokowi serta aparatur penegakkan hukum sangat penting dalam transisi Kepemimpinan Nasional Pemilu serentak 2024 ini.

“Kami harap melalui unjuk Rasa ini para penyelenggara pemilu, ASN dan Presiden Jokowi serta aparatur penegak hukum dapat netral dalam pemilu guna kondusifitas bangsa ini” ujar Andi sapaan akrabnya kepada awak media Jumat (09/02/2024)

PB HMI MPO juga memberikan hadiah dalam aksi tersebut melalui pembacaan puisi dengan judul ‘HMI dan Perlawanan Yang dibacakan oleh Haikal Fungsionaris PB HMI.

Semnetar aitu, Ketua Umum PB HMI MPO Mahfut Khanafi dalam orasinya menyampaikan situasi kemunduran demokrasi hingga praktik politik dinasti yang sedang diperagakan oleh elite politik Indonesia.

Baca juga :   PB HMI Minta Kapolri Evaluasi Kinerja Anggotanya yang Represif Terhadap Anggota HMI Cabang Mataram

“Kemunduran demokrasi semakin hari kian kita rasakan bersama, terlebih menjelang pemilu serentak 2024 ini, mulai dari melenggang nya Undang-undang Omnibus Law minim partisipasi, Pelemahan KPK, hingga Keberpihakan presiden terhadap salah satu Paslon itu yang kami sayangkan” ujar Mahfut Khanafi Ketua Umum PB HMI.

Aksi ditutup dengan orasi dari ketua-ketua Cabang HMI yakni, Ketua HMI Cabang Serang, Jakarta, dan Bogor serta menyanyikan lagu darah juang.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 786

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *