Regional

Kembangkan Pertanian Terintegrasi Berbasis IT untuk Komoditas Jagung, Ponpes Al Rosyid Jalin Kerja Sama dengan PT Agri Tekno Karya dan PT Sierad Produce

Pondok Pesantren Al Rosyid, Bojonegoro, Jawa Timur, menjalin nota kesepahaman dengan PT Agro Tekno Karya dan PT Sierad Produce dalam pengembangan Integrated Farming with Technology and Information (INFRATANI) sektor pertanian untuk komoditas jagung di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2019).

Kerja sama tersebut diadakan untuk mengembangkan INFRATANI sektor pertanian komoditas jagung melalui program off taking dengan memanfaatkan teknologi dan informasi.

Tujuan dari kerja sama itu adalah terbentuknya ekosistem rantai nilai halal yang terlacak secara transparan dari produsen sampai dengan pabrik pengolah Jagung

Kerjasama tersebut ditandatangani oleh K.H Alamul Huda (Ketua Ponpes Al Rosyid), Mohammad Husen Adang Regi (PT Agri Tekno Karya), dan Tommy Wattimena Widjaja (Presiden Direktur PT. Sierad Produce).

 

Dalam kerja sama tersebut, PT Agri Tekno Karya bertanggungjawab dalam pembangunan sistem informasi digital untuk program offtaking dalam pengembangan INFRATANI sektor pertanian komoditas jagung

Sedangkan Ponpes Al Rosyid bertanggungjawab dalam penerapan proses digitalisasi dari sistem informasi program off taking dalam pengembangan INFRATANI sektor pertanian komoditas jagung.

Selain itu, Ponpes Al Rosyid juga bertanggung jawab melakukan proses kontrol kualitas dari komoditas jagung sesuai dengan ketentuan dari pabrik pengolahan jagung.

Sementara itu, PT Sierad Produce bertanggung jawab dalam melakukan pelatihan terhadap dapat memenuhi kebutuhan kualitas jagung sesuai ketentuan pabrik pengolahan jagung.

Ruang lingkup kerja sama tiga pihak itu meliputi penyusunan konsep program off taking dalam pengembangan INFRATANI sektor pertanian komoditas jagung dan pelaksanaan kegiatan baik budidaya, manajerial, finansial, kualitas hasil produksi, teknologi dan proses off-taking produk.

Selain itu, kerja sama tersebut juga melingkupi pembangunan ekosistem pertanian komoditas jagung terintegrasi berbasis teknologi yang mencakup pengelolaan sistem informasi, pengumpulan informasi secara digital, pembiayaan, proses produksi dan pengolahan, sampai dengan penjualan. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 396