Info KlikersKlik News

Wakil Ketua MPR RI: Penguatan Data UMKM Penting untuk Mendukung Pertumbuhan Perekonomian Nasional

Wakil Ketua MPR RI, (Lestari Moerdijat) Mendukung penguatan pendataan sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) penting dalam mengakselerasi pertumbuhan sektor ekonomi nasional.

“Salah satunya agar pengembangan sektor UMKM bisa diakselerasi dengan baik dan tepat, membutuhkan data yang akurat dan mutakhir terkait kondisi UMKM yang bersangkutan,” ucap Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Selasa (18/7).

Pada Hari Rabu (12/7) Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop-UKM) bersama Badan Pusat Statistik (BPS) sepakat menjalin kerja sama untuk memperkuat pendataan Koperasi dan UMKM (KUMKM) seluruh Indonesia.

Seskemenkop-UKM menjelaskan, pada 2022, kegiatan pendataan koperasi dan UMKM sudah dilaksanakan pada 240 kabupaten/kota di 34 provinsi dan mendapatkan 9.1 juta data koperasi dan UMKM dengan kriteria nonpertanian dan menetap.

Sebelumnya data Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (KemenkopUKM) pada Maret 2021, jumlah UMKM mencapai 64,2 juta.

Menurut Lestari, upaya untuk memutakhirkan data UMKM harus segera dituntaskan agar berbagai kebijakan untuk mengakselerasi pertumbuhannya bisa tepat sasaran.

Baca juga :   Hidayatullah Apresiasi Dukungan dan Penguatan OJK terhadap UMKM Binaan di Sidoarjo

Rerie, sapaan akrab Lestari sangat berharap para pemangku kebijakan konsisten dalam menerapkan upaya percepatan pertumbuhan sektor UMKM.

Melalui ketersediaan data base UMKM nasional yang lengkap dan mutakhir, ungkap Rerie, yang juga legislator dari Dapil II Jawa Tengah itu, membuka peluang sejumlah pihak untuk dapat berpartisipasi dalam pengembangan UMKM nasional.

Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem berharap semua pihak mampu memanfaatkan data UMKM nasional dengan sebaik-baiknya dalam mendukung sejumlah sektor ekonomi kerakyatan.

Rerie sangat berharap dengan tata kelola yang semakin baik dalam pengembangan UMKM nasional, sektor ekonomi rakyat itu mampu berkontribusi lebih luas lagi bagi peningkatan kinerja perekonomian nasional.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,749

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *