Klik NewsPolitik

Ketua Umum PB HMI MPO: Pemerintah Gagal Tangani Covid-19

Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (PB HMI MPO) Affandi Ismail menegaskan bahwa pemerintah telah gagal dalam menangani pandemi Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Affandi melalui video pendek yang diunggah oleh akun YouTube Paradigma TV pada Rabu (28/07/2021).

“Pemerintah sudah bisa kita katakan gagal di dalam penanggulangan Covid-19,” tegas Affandi.

Dalam video berdurasi 8 menit 49 detik itu, Affandi menilai pemerintah tidak serius dalam menangani Covid-19.

Kebijakan yang kerap berganti istilah itu tidak berdampak positif, yaitu melandainya angka kasus positif Covid-19.

“Sudah berjalan satu tahun lebih, menuju dua tahun, dengan berbagai macam kebijakan, mulai dari PSBB, sampai pada PPKM Darurat, sampai pada PPKM Level 1, Level 2, Level 3, sampai Level 4, multi level. Hari ini PPKM Level 4 sampai tanggal 2 Agustus. Nah ini menunjukkan pemerintah tidak serius,” jelas Affandi.

Affandi melihat kebijakan yang kerap berganti istilah itu tidak sebanding dengan anggaran yang telah dikeluarkan pemerintah.  I

Baca juga :   Efek Pengganda Pembangunan Infrastruktur Belum Berdampak pada Sektor SDM di Kulon Progo

a menilai pemerintah tidak transparan dengan anggaran yang dikeluarkan selama ini, apalagi anggaran itu berasal dari utang luar negeri.

“Kita juga tidak tahu bagaimana bentuk pertanggungjawaban atau transparansi dari pemerintah terhadap pengelolaan anggaran Covid-19 tersebut, yang juga kita tahu bersama diperoleh dari utang luar negeri,” imbuh Affandi. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,264