Klik NewsSosial Budaya

Antisipasi Lonjakan Kasus COVID-19, Pemerintah Hati-Hati Keluarkan Kebijakan Mudik

Pemerintah akan berhati-hati mengeluarkan kebijakan mudik lebaran tahun ini. Hal itu untuk mengantisipasi agar kasus COVID-19 tidak melonjak lagi.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Budi Setiyadi mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Polri terkait persiapan mudik tersebut.

“Kita dengan Kepolisian kemarin sudah rapat sebetulnya, tapi apapun kita siap melaksanakan kebijakan pemerintah untuk mudik nanti,” ujar Dirjen Budi Setiyadi ketika ditemui di Bogor, Jawa Barat, Rabu (24/03/2021).

Budi mengatakan terkait teknis dan detail rencana mudik pada tahun ini menunggu agenda rapat terbatas yang akan dipimpin Presiden Joko Widodo dalam waktu dekat.

“Hasil dari rapat kemarin, Pak Menko Perekonomian menyatakan pemerintah akan mengambil kebijakannya seperti apa, tapi masih tunggu Presiden di rapat terbatas nanti,” katanya.

Ia menambahkan meski Kementerian Perhubungan bertindak sebagai koordinator lalu lintas, namun pada persiapan mudik tahun ini tidak hanya fokus pada infrastruktur, sarana dan prasarana, tetapi juga harus memperhatikan kebijakan pemerintah terkait penanganan COVID-19.

Baca juga :   Hadir di Bukber Apkasi, Mendagri Tito Karnavian Ingatkan Soal Pangan dan Keselamatan Jelang Arus Mudik

“Kita harus hati-hati, karena menyangkut penanganan COVID-19 ini yang harus diutamakan, kalau bisa kasus positif harus diturunkan lagi,” pungkasnya. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,260

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *