Special Klik

Pemandian Wisata di Bone Dihantam Arus Deras, 50 Pengunjung Hilang, 3 Meninggal

Kliksaja.co – Suasana kawasan wisata pemandian Salo Merunge yang ada di Desa Ureng, Kecamatan Palakka, Kabupaten Bone Sulawesi Selatan diwarnai teriakan histeris.

Hari Minggu (13/11/2016), sekitar pukul 14.00 WITA, arus deras terjadi di pemandian itu. Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, saat itu lokasi kejadian, yakni tempat wisata Salo Merunge sedang dipadati pengunjung yang datang berakhir pekan.

Tiba-tiba air meluap dan menyapu bersih seluruh pengunjung yang tengah berada di dalam Sungai Salo Menrunge. Arus deras diduga terjadi akibat hujan deras sedang menghantam hulu sungai sehingga air tiba-tiba meluap.

Hingga berita ini diturunkan, 50 orang dikabarkan hilang dalam. Saat dilakukan pencarian, tiga diantaranya telah ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

Ketiga korban belum diketahui identitasnya dan masih terus dilakukan pencarian. Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak kepolisian serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bone.[***]

What's your reaction?

Related Posts

1 of 556