Klik TV

KLIKTV: Rusdianto : Perubahan Basis Gerakan Mahasiswa Islam Pasca Reformasi.

Gerakan mahasiswa Islam bercorak dakwah seperti Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) dan Gema Pembebasan tumbuh subur di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) memanfaatkan kebebasan sebagai buah dari reformasi 1998.

Keberadaan mereka menggeser basis massa gerakan mahasiswa Islam yang lama, seperti Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).

Rusdianto, Dosen Sejarah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado menuturkan, pergeseran basis massa tersebut terjadi di hampir semua PTN. Menurutnya pergeseran itu terjadi karena gerakan mahasiswa Islam yang lama tidak mampu beradaptasi dengan kebutuhan mahasiswa pasca reformasi yang cenderung praktis.

“Mahasiswa itu cenderung praktis, sehingga organisasi yang mengedepankan wacana itu cenderung kurang diminati,” katanya dalam diskusi virtual yang diadakan oleh Lembaga Kajian Dialektika dengan tema “Dari Islam Substantif ke Islam Formalis; Perubahan Basis Gerakan Mahasiswa Islam Pasca Reformasi”, Jumat (01/05/2020).

Presiden Klikers Indonesia, Peneliti, penulis, pembelajar, ayah dari dua anak

What's your reaction?

Related Posts

1 of 183