Klik-Talk

Kalah Lagi, Posisi Liverpool di Papan Atas Terancam

Liverpool kembali menelan kekalahan. Kali ini, kekalahan diterima The Reds kala bertandang ke markas Hull City di KCOM Stadium dalam lanjutan Premier League, Sabtu (04/02/2017).

Anak asuh Jurgen Klopp kalah 2-0 lewat gol Alfred N’Diaye dan Oumar Niasse.

Usai laga, pelatih asal Jerman itu mengaku kecewa dengan permainan buruk yang ditampilkan Liverpool.

Kepada Sportmole, Klopp meminta kepada anak asuhnya agar segera beranjak dari situasi ini.

“Di babak pertama kami bermain dengan buruk. Kami memberikan gol kepada mereka dengan mudahnya, dan performa kami keseluruhan tidak sebagaimana mestinya,” kata Klopp.

“Saya tidak habis pikir kenapa kami bermain seperti ini. Jika kami bermain seperti yang kami tunjukkan di babak kedua sepanjang pertandingan, maka tidak ada tim yang bisa mengatasi kami. Namun kami harus segera bangun dan menyadari bahwa performa kami tidak bisa diterima,” imbuhnya.

Di kubu tuan rumah, sang pelatih Marco Silva tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya setelah berhasil mengalahkan Liverpool dua gol tanpa balas.

Baca juga :   Hasil Liga Premier League Pekan ke 27: Man City, Arsenal dan Liverpool Sama-sama Kantongi 3 Poin

Menurutnya, para penggawa The Tiger betmain fantastis hingga akhir pertandingan.

“Hasil pertandingan ini benar-benar fantastis. Ini adalah sore yang fantastis bagi kami. Para suporter kami juga fantastis.Kami membutuhkan mereka dan mereka memberikan dukungan yang luar biasa kepada kami,” ungkapnya.

“Para pemain kami juga menunjukkan spirit yang fantastis. Organisasi permainan kami juga sangat bagus dan kami memang layak untuk memenangkan pertandingan ini,” bebernya.

Kekalahan ini membuat Liverpool terancam di papan atas klasemen sementara.

Saat ini, tim yang bermarkas di Anfield itu berada di posisi 4 klasemen dengan 46 poin. Namun, mereka bisa melorot ke posisi 5 andai Manchester City (memiliki sisa 1 pertandingan) berhasil memenangkan laga dalam pertandingan selanjutnya.

[***]

What's your reaction?

Related Posts

1 of 144