Klik News

Update COVID-19: Bertambah 356 Pasien, Jumlah Pasien Positif COVID-19 di Jawa Timur Lampaui DKI Jakarta

Jumlah pasien positif COVID-19 di Jawa Timur (Jatim) melampaui jumlah pasien positif COVID-19 di DKI Jakarta. Hal itu setelah pada hari ini, Jumat (26/06/2020) jumlah pasien positif di wilayah tersebut bertambah 356 kasus.

Secara keseluruhan, jumlah pasien positif COVID-19 di Jatim sebanyak 10.901 orang, sedangkan di DKI Jakarta sebanyak 10.796 orang.

Sementara itu untuk jumlah secara nasional, pada hari ini pasien positif COVID-19 bertambah 1.240 orang sehingga total menjadi 51.427.

“Dari jumlah ini, didapatkan hasil konfirmasi positif sebanyak 1.240, sehingga totalnya menjadi 51.427 orang,” Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto, Jumat (26/06/2020).

Untuk pasien yang dinyatakan sembuh, pada hari ini bertambah 884 orang sehingga total keseluruhan pasien sembuh menjadi 21.333 orang. 

“Kasus meninggal hari ini 63 orang sehingga total meninggal adalah 2.683 orang,” ujar Yurianto.

Sementara itu, pemeriksaan spesimen hari ini berjumlah 22.819 sehingga total spesimen yang telah diperiksa adalah 731.781 spesimen. 

Baca juga :   DPR RI Dorong Dibentuknya Komisi Perempuan di APA

Sebanyak 448 wilayah administrasi di tingkat kabupaten dan kota di 34 provinsi telah terdampak COVID-19 ini. Gugus Tugas Nasional memantau 38.381 orang dalam kategori orang dalam pemantauan (ODP) dan 13.506 orang sebagai pasien dalam pengawas an (PDP). (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,261

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *