Klik NewsSosial Budaya

Menpora: Indonesia Siap Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032

Indonesia menyatakan siap untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan olimpiade pada tahun 2032.

Hal tersebut ditegaskan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali usai rapat terbatas mengenai rencana pencalonan Indonesia menjadi tuan rumah olimpiade tahun 2032 secara daring, Rabu (04/11/2020).

“Pada intinya bahwa Indonesia siap menjadi tuan rumah Olimpiade Tahun 2032,” tegasnya.

Terkait kesiapan tersebut, imbuhnya, Presiden menginstruksikan tiga hal yaitu pembentukan komite khusus untuk persiapan bidding tuan rumah olimpiade 2032, penyiapan anggaran, serta penyiapan proposal.

“Bapak Presiden memberi arahan kepada kami untuk: Pertama, segera menyiapkan tim dalam bentuk komite khusus untuk persiapan bidding tuan rumah olimpiade 2032,” kata Menpora.

“Yang kedua, adalah menyiapkan anggaran. Yang ketiga, tentu mempersiapkan berbagai hal yang berkaitan dengan proses bidding itu dalam bentuk proposal atau possibilities tadi yang harus kita persiapkan bersama Komite Olimpiade Indonesia dan kementerian/lembaga terkait,” lanjut Menpora.

Presiden sendiri, menurut Menpora, telah mengajukan permohonan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Olimpiade Tahun 2032 kepada International Olympic Committee atau IOC.

Baca juga :   Menpora Dito Sebut Sistem Home and Away IBL 2024 Berdampak Positif untuk Pembinaan di Daerah

Permohonan tersebut kemudian ditindaklanjuti oleh NOC atau Komite Olimpiade Indonesia (KOI) yang juga telah menyampaikan surat ke IOC.

Presiden menginstruksikan agar upaya Indonesia menjadi tuan rumah olimpiade tersebut segera dipersiapkan dengan baik sejak dari tahapan pencalonan. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,261

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *