Global ReviewHukum-KriminalInternasionalKlik News

Dua Hakim Perempuan Tewas di Kabul Afganistan

Suasana mencekam kembali terjadi di Afghanistan. Dua hakim perempuan ditembak mati pagi ini (13/03/2021) di wilayah Kabul tengah. Dua hakim perempuan ini diketahui sedang mengemudi menuju tempat kerja lalu datang orang-orang bersenjata dengan sepeda motor yang menembaki mereka. Sampai saat ini belum diketahui pihak pembunuhnya. Namun, pembunuhan ini sering dilimpahkan kesalahannya pada Taliban.

“Dua hakim perempuan telah terbunuh hari ini di Afghanistan,” tulis seorang aktifivis Human Rights Watch  di Twitter. Kedua hakim yang dibunuh pagi ini termasuk di antara 200 hakim di Mahkamah Agung Afghanistan. Mereka berada di dalam kendaraan yang mengangkut mereka ke tempat kerja ketika orang-orang bersenjata menembaki mereka.

Peristiwa ini menambah daftar panjang pembunuhan yang menargetkan aktivis masyarakat sipil, jurnalis dan pegawai pemerintah. Banyak yang dijadikan target tembakan atau ledakan bom mobil yang disembunyikan di bawah kendaraan.

Kesepakatan Perdamaian di Doha

Aksi teror ini dimulai kembali beberapa bulan lalu. Otoritas Afghanistan menuduh Taliban berada di balik pembunuhan ini meskipun beberapa peristiwa ini telah diklaim oleh ISIS.

Pihak berwenang Taliban dan Afghanistan memulai putaran kedua negosiasi perdamaian di Doha, Qatar di tengah suasana yang mencekam awal bulan ini. Beberapa mengatakan pembicaraan terhenti.

Sementara itu, Amerika Serikat berkomitmen kepada para pemberontak untuk mengurangi jumlah pasukannya. Jumlah mereka turun menjadi 2.500. Washington berjanji pada Februari 2020 sebagai bagian dari perjanjian dengan Taliban untuk menarik semua pasukannya pada bulan Mei 2021.

 

Sumber: https://www.rfi.fr/fr/asie-pacifique/20210117-afghanistan-deux-femmes-juges-tu%C3%A9es-par-balle-dans-le-centre-de-kaboul

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,289