HeadlineInfo KlikersKlik News

Dipastikan Hadir Presiden Jokowi, Menpora Zainudin Amali Tinjau Langsung Persiapan Event F1Powerboat Danau Toba 2023

TOBA, KLIKERS.id – Menpora Zainudin Amali pada Rabu (15/02/2023) melakukan peninjauan venue utama F1 Powerboat Danau Toba 2023 di Lapangan Sisingamangara, Balige, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara.

Menpora Amali tiba di lokasi sekitar pukul 10.45 WIB, dan mengecek kesiapan infrastruktur guna memastikan kelancaran ajang kelas dunia yang berencana akan digelar di beberapa bulan mendatang.

Dalam kesempatan tersebut, Zainudin Amali mengatakan akan ada rekayasa cuaca saat penyelenggaraan F1Powerboat Danau Toba 2023. Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) dilakukan guna mencegah hujan turun saat ajang kelas dunia tersebut berlangsung.

Amali menjelaskan rekayasa cuaca itu akan dilakukan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bekerja sama dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), demikian upaya ini digunakan agar pelaksanaan berjalan dengan aman dan nyaman.

“Jadi begini, nanti BRIN dan BMKG akan melakukan persiapan-persiapannya, dan itu dilakukan saat acara-acara besar, terakhir seperti di G20,” ujar Menpora Amali usai meninjau venue utama F1Powerboat Danau Toba 2023, seperti dikutip pada Kemenpora.go.id. (15/2).

Baca juga :   Presiden Jokowi Tinjau Proyek Hilirisasi di Smelter Grade Alumina Refinery Mempawah

Amali mengatakan sebelum pelaksanaan F1 Powerboat, bakal ada dilakukan test event terlebih dahulu. Waktunya, ujar Menpora Amali adalah H-2.

“Yang jelas H-2 ada test event disini,” imbuhnya.

Amali, juga meminta kepada kementerian atau lembaga terkait untuk terus berupaya dan menguatkan koordinasi agar pelaksanaan event F1Powerboat sukses.

“Saya, kita semuanya kerja sama ya, kita berusaha agar bagaimana orang yang nonton ini merasa nyaman dan terlayani dengan baik. Jadi nanti diperkirakan semoga tidak hujan,” tandasnya.

Intinya, kata Amali ,seluruh kesiapan untuk penyelenggaraan F1Powerboat ini bisa selesai pada 20 Februari 2023, atau H-4 sebelum ajang ini bergulir. Menpora Amali juga mengingatkan soal kebersihan yang harus terus tetap terjaga.

“Saya kira dalam rakor kemarin sudah jelas. Saya optimis ini bisa tercapai dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Kebersihan juga harus diperhatikan, nanti akan diatur oleh pak bupati,” harap Menpora Amali.

Selanjutnya, Menpora Amali beserta rombongan langsung meninjau dermaga yang tengah dalam pengerjaan. Menurutnya, progres pekerjaan venue utama ini sangat baik.

Baca juga :   Presiden Jokowi Resmikan Duplikasi Jembatan Kapuas 1 Kota Pontianak

“Progresnya ini sangat luar biasa. Sekitar satu bulan lalu saya datang kesini, tapi sekarang tentu sangat jauh berbeda. Kecepatan pekerjaan dari teman-teman PUPR saya kira sangat bagus sekali,” kata Menpora Amali.

Setelah itu, rombongan menuju ke area tribun penonton. Disini, Menpora Amali tampak mengecek bangku untuk penonton. Pengerjaan ini pun terus dikebut.

Pastikan Presiden Jokowi Hadir

Pentingnya yang dimaksud, Menpora Zainudin Amali juga mengatakan Presiden Joko Widodo rencananya akan menghadiri langsung ajang kelas dunia F1Powerboat Danau Toba 2023 di Kabupaten Toba, Sumatera Utara.

Kata Dia, Presiden Jokowi berpesan untuk pelaksanaan F1Powerboat semoga berjalan sukses.

“(Rencana) datang beliau (Presiden Jokowi), pesannya supaya ini jadi kebanggaan kita yang harus kita sukseskan, Ini sudah levelnya dunia dan tertinggi,” kata Amali lagi.

Kini, Menpora Amali kembali menegaskan status tuan rumah dalam penyelenggaraan F1Powerboat ini merupakan hal yang luar biasa. Sebab, Indonesia sejauh ini belum memiliki federasi nasional, begitu juga dengan atletnya.

Baca juga :   Presiden Jokowi Tinjau RSUD Sibuhuan, Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal

“Kan ini luar biasa ya, khususnya Toba. Kita tidak ada federasi nasional, kita juga belum ada pebalapnya, tapi kita ditunjuk sebagai tuan rumah. Berarti ini kan menarik,” pungkasnya.

Namun sebelumnya, Bupati Toba Poltak Sitorus mengutarakan ada beberapa hal teknis yang harus dilakukan sebelum event berlangsung. Misalnya kapal-kapal yang bersandar yang berdekatan dengan venue.

“Kita sudah pindahkan itu ke (kawasan) Lumban Gaol, termasuk juga kapal para pedagang. Sampah-sampah yang masih ada di area venue akan segera dibersihkan,” kata Bupati Poltak.

Sementara itu, diketahui hadir dalam kesempatan tersebut Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Odo R.M. Manuhutu, Kadispora Sumut Baharuddin Siagian dan sejumlah pejabat lainnya.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,956

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *