Info KlikersOpiniPendidikanSpecial KlikSpesial Klik

Mengenal Metode Etnografi: Dianggap Sebagai Dasar dan Asal-Usul Ilmu Antropologi

Etnografi merupakan tulisan atau laporan tentang suatu suku-bangsa,yang ditulis oleh seorang antropolog atas hasil penelitian lapangan selama sekian bulan, atau sekian tahun.

Antropologi sendiri merupakan ilmu yang mempelajari segala macam seluk beluk, unsur-unsur, kebudayaan yang dihasilkan dalam kehidupan manusia.

Etnografi, baik secara laporan penelitian maupun sebagai metode penelitian, dapat dianggap sebagai dasar dan asal-usul ilmu antropologi. 

Kutipan-kutipan kalimat dari beberapa tokoh besar antropologi dapat meyakinkan kita tentang kebenaran pernyataan di atas.

Margaret Mead berkata, “Anthropology as a science is entirely dependent upon field work records made by individuals within living societies” ( antropologi sebagai sebuah ilmu pengetahuan secara keseluruhan tergantung pada laporan-laporan kajian lapangan yang dilakukan oleh individu-individu dalam masyarakat yang nyata hidup). 

Adamson Hoebel secara ringkas menegaskan bahwa “The foundation of cultural anthropology is ethnography” (Dasar antropologi kultural adalah etnografi). 

Anthony F.C. Wallace mengatakan bahwa: “All of the comparative and Theoretical work of cultural anthropology depends upon thorough and precise ethnographic description” (semua karya komparatif dan teoritis antropologi kultural tergantung pada deskripsi etnografi yang cermat dan mendalam).

Dan kutipan dari James Spradley ,mengatakan bahwa “Ethnographic fieldwork is the hallmark of cultural anthropology” (kajian lapang etnografi berarti belajar tentang jantung dari ilmu antropologi, khususnya antropologi sosial). 

Itulah beberapa pernyataan dari toko-tokoh antropologi, dan masih banyak lagi pernyataan tentang etnografi sebagai dasar dari antropologi.

Pada intinya, belajar tentang etnografi adalah sifatnya yang holostik-integratif, thick description, dan analisis kualitatif dalam rangka mendapatkan native’s point of view. 

Teknik pengumpulan data utama adalah observasi-partisipasi dan wawancara terbuka dan mendalam, yang dilakukan dalam jangka waktu yang relatif lama, bukan kunjungan singkat dengan daftar pertanyaan yang terstruktur seperti pada penelitian survei.

 

Referensi:

James P. Spradley. 1997. Metode Etnografi. Yogyakarta : PT Tiara Wacana

 

 

 

What's your reaction?

Related Posts

1 of 1,384

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *