Klik-Talk

Besok, Tiket Final Piala AFF 2016 Indonesia Vs Thailand Mulai Dijual

PSSI berencana untuk membuat distribusi tiket lebih merata sehingga semua orang bisa menonton langsung pertandingan Final Piala AFF antara Timnas Indonesia vs Thailand di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (14/12/2016) mendatang.

Sekjend PSSI Ade Wellington mengungkapkan pihaknya akan mendistribusikan 15 ribu lembar tiket kategori 3 yang akan dijual secara offline.

“Agar semua penonton bisa menyaksikan aksi timnas Indonesia, maka kami di PSSI berencana menyebarkan 10 ribu lembar tiket yang akan dialokasikan di Jakarta, lokasinya berada di Markas Garnisun Tetap 1 Jakarta, samping Makostrad seberang stasiun Gambir, Jakarta Pusat. 5 ribu lembar tiket akan disebarkan di daerah Bogor tepatnya di Markas Kodim, Kabupaten Bogor,” ungkap Ade Wellington dikutib website resmi PSSI, Senin (12/12/2016).

“Tiket itu akan kami jual mulai hari Selasa, tanggal 13 Desember 2016 pukul 08.00 WIB pagi,” lanjutnya.

Sementara itu, Kiostix tetap menjadi mitra TTM (Thai Ticket Major) untuk penjualan tiket secara online sejumlah 13 ribu tiket kategori 1 dan 2 yang akan mulai berjualan di hari Minggu, tanggal 11 Desember 2016 pukul 12.00 WIB siang hari dan penukarannya tetap di FX Sudirman mulai hari Selasa tanggal 13 Desember 2016 hingga Rabu tanggal 14 Desember 2016.

Di samping itu juga, sehubungan dengan adanya musibah gempa di Pidie, Aceh. Maka PSSI juga berencana akan menyumbangkan hasil penjualan tiket kepada korban bencana disana.

“Kami juga berencana menyumbangkan hasil penjualan tiket masing-masing 50 ribu rupiah dari tiap-tiap kategori tiket yang hasil penjualannya akan diserahkan untuk saudara-saudara kita yang terkena musibah di Pidie, Aceh. Jadi masyarakat bisa sekaligus beramal sambil menikmati pertandingan Indonesia melawan Thailand,” ucap Ade.

Berikut Ini Harga Tiket Laga Pertama Putaran Final AFF Suzuki Cup 2016:

Kategori 1, Rp. 500.000

Kategori 2, Rp. 300.000

Kategori 3, Rp. 100.000

[***]

What's your reaction?

Related Posts

1 of 144