Klik News

Update COVID-19: Pasien Positif Bertambah 1.522 Orang, Jawa Tengah Terbanyak

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto melaporkan jumlah penambahan pasien positif COVID-19 pada Rabu (15/07/2020) sebanyak 1.522 orang. Angka tersebut menambah jumlah keseluruhan pasien positif menjadi 80.094.

Dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Rabu (15/07/2020), Yuri menyebutkan Provinsi Jawa Tengah menjadi wilayah terbanyak terpapar dengan jumlah 261 orang. Selanjutnya DKI Jakarta 260 orang, Jawa Timur 165 orang dan Sulawesi Selatan sebanyak 158 orang.

Untuk pasien sembuh, Jawa Timur menjadi yang terbanyak dengan jumlah 521 orang, DKI Jakarta 193 orang, Jawa Barat 140 orang, Jawa Tengah 120 orang, dan Sulawesi Selatan 113 orang.

Sementara untuk jumlah keseluruhan pasien sembuh pada hari ini bertambah sebanyak 1.414 orang sehingga total menjadi 39.050 orang.

“Kasus meninggal dunia bertambah 87 kasus, sehingga total menjadi 3.797 orang,” kata Yuri.

Pada hari ini, Yuri menyampaikan ada 17 provinsi yang melaporkan penambahan kasus positif di bawah 10, dan enam provinsi yang melaporkan tidak ada penambahan kasus positif baru, yaitu Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Riau, Papua Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Baca juga :   Adang Darajatun Apresiasi Peran Aktif Kaum Perempuan Dalam Donor Darah

Orang dalam pemantauan yang kini disebut kasus suspek yang masih dipantau sebanyak 47.859 orang.

“Secara keseluruhan kita melihat kasus masih bertambah, masih terjadi penularan dan masih ada yang rentan tertular. Karena itu, protokol kesehatan harus diperhatikan dan dilaksanakan dengan baik,” katanya.

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,264

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *