Klik NewsPolitik

Pemerintah Siapkan Program Vaksinasi Covid-19 Untuk Anak Usia 12-17 Tahun

Pemerintah akan segera segera menyelenggarakan vaksinasi untuk anak usia 12-17 tahun mengingat tingginya angka anak-anak yang terpapar Covid-19 varian Delta.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan  Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah mengeluarkan izin darurat atau emergency use authorization untuk Vaksin Sinovac yang dinyatakan aman digunakan anak usia 12-17 tahun.

“BPOM telah mengeluarkan izin darurat atau emergency use authorization untuk vaksin Sinovac yang dinyatakan aman digunakan anak usia 12-17 tahun, sehingga vaksinasi untuk anak-anak tersebut bisa dimulai” ujar Jokowi yang dikutip dari Kompas TV, Selasa (29/06/2021).

Hingga saat ini dari BPOM memang belum mengeluarkan izin penggunaan Vaksin Sinovac untuk anak usia 12-17 tahun.

Tetapi pada hari Minggu, BPOM resmi menunjuk bio farma untuk produsen Vaksin Sinovac tentang evaluasi dan khasiat keamanan komite nasional penilai obat. Isinya menyatakan bahwa merekomendasikan vaksin Sinovac pada anak usia 12-17 tahun.

Namun, BPOM menyatakan bahwa vaksin ini dilakukan dengan subjek yang banyak dan secara bertahap antara lain anak usia 6-11 tahun dilanjutkan anak usia 3-5 tahun.

Baca juga :   Pertemuan Jokowi dan Surya Paloh, Mungkinkah Isyarat Akan Terjadi Rekonsiliasi ?

Kabar ini pun direspon positif oleh ikatan dokter Indonesia (IDI).

“Infeksi sekarang ini meningkat banget juga pada anak dan bahkan sebagian dari anak itu sakit dan ada yang meninggal. Jadi tentu kita perlu banget melindungi anak-anak kita generasi yang amat muda ini memang harus kita lindungi. Jadi persetujuan dari BPOM vaksinasi untuk usia di bawah 17 tahun ini tentu saya sambut dengan positif, “ujar Ketua Satgas Covid-19 IDI Zubairi Djoerban pada Kompas Tv, Selasa (29/06/2021).

Orang tua diminta untuk membatasi mobilitas dan tidak keluar rumah jika tidak dalam keadaan mendesak serta menjaga anak dengan terus memberikan edukasi untuk menerapkan protokol Kesehatan dan tidak berkerumun.

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,263