HeadlineKlik News

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja, Harap Media Mainstream Bantu Tangkal Hoaks Pemilu 2024 di Medsos

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja menjadi narasumber diskusi dengan tema Pengawasan Kampanye dan Berita Pemilu di Kantor Dewan Pers, Rabu (9/8/2023).

Badan Pengawas Pemilihan Umum- Ketua Bawaslu Rahmat Bagja berharap media mainstream saat ini dapat menjadi penangkal berita hoaks di media sosial. Pasalnya, kata dia, saat ini media sosial masih menjadi area tak bertuan.

Saat ini, ujar dia, media sosial yang diawasi Bawaslu yakni media sosial yang dimiliki peserta pemilu. Dia meyakini, media sosial peserta pemilu tidak akan menyerang peserta lain.

“Yang menjadi masalah, media sosial di luar peserta pemilu, seperti buzzer dan lainnnya. Kami mohon kepada teman-teman media mainstream misalnya Kompas, TV One, dan lainnya bisa jadi penangkal terhadap berita bohong di media sosial,” katanya saat menjadi narasumber diskusi dengan tema Pengawasan Kampanye dan Berita Pemilu di Kantor Dewan Pers, dikutib dari akun resminya bawaslu.go.id.

Dalam kesempatan itu, dia juga mempersilakan peserta pemilu untuk melakukan sosialisasi. Hanya saja, dia menegaskan tidak boleh ada ajakan dan sosialisasi tidak boleh dilakukan di televisi.

“Sekarang saatnya teman-teman menginformasikan tetapi, tidak boleh mengajak. Begitu mengajak, mohon maaf selesai. Kalau mengajak kita akan turunkan alat-alat peraganya,” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu mengatakan fungsi pers dalam pemilu tidak sekadar memberi informasi, melainkan mengedukasi. “Kita tahu di masa pemilu masih banyak masyarakat yang kurang memahami persoalan kepemiluan,” katanya.

Tidak pahamnya masyarakat mengenai persoalan kepemiluan itu, kata Ninik bisa menjadi sebab terpolarisasinya cara berpikir dan bertindak ketika ada perbedaan. “Tugas media terutama media mainstream dalam konteks kepemiluan harus tetap bisa dijaga agar dapat digunakan sebagai pusat rujukan dari masyarakat yang masih memerlukan pemahaman tentang kepemiluan,” ujarnya.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,517

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *