EkonomiKlik News

Kementrian ESDM Bangun 200 Unit Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya di Sorong dan Tambrauw

Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membangun Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) di 200 titik wilayah di Kabupaten Sorong dan Kabupaten Tambrauw, Papua Barat.

Masing-masing kabupaten mendapatkan 100 unit PJU-TS.

Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Direktur Pengendalian Pengadaan SKK Migas, Tunggal, mewakili Menteri ESDM dan diterima oleh Bupati Sorong Selatan Samsudin Anggiluli pada Jumat (15/03/2019).

Dalam sambutannya Tunggal mengatakan program PJU-TS ini dibiayai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

“Mudah-mudahan dengan adanya ini kampung-kampung yang gelap kini bisa menjalankan aktivitas di malam hari,” kata Tunggal.

Tunggal menambahkan sejauh ini, pada tahun 2018, Pemerintah telah membangun 21.839 unit PJU-TS yang tersebar di 26 provinsi dan 167 kab/kota di Indonesia.

Pembangunan ini akan terus bertambah seiring dengan kebutuhan dan permintaan setiap daerah.

Sementara itu, Bupati Samsudin mengungkapkan PJU-TS ini sangat dinanti-nantikan warga Sorong Selatan dan Tambrauw.

Ia menuturkan lampu tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat di malam hingga pagi hari.

“Dulu takut kalau mau keluar malam. Tapi Alhamdulillah sekarang ada lampu jalan jadi bisa beraktivitas di malam hari,” kata Samsudin.

Ia pun berharap dengan hadirnya lampu PJU-TS ini dapat membangkitkan lagi aktivitas ekonomi masyarakat terutama kegiatan jual beli di pasar ketika menjelang pagi.

Lebih jauh, Samsudin menambahkan akan mengusulkan pengadaan tambahan lampu PJU-TS untuk penerangan jalan sepanjang 12 kilometer yang sedang dibangun dan ditargetkan selesai tahun ini.

“Kita lagi bangun dua jalur jalan yang mudah-mudahan 2019 selesai dan 2020 bisa disediakan lampu,” tandas Samsudin. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,264

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *