Klik NewsSosial Budaya

Artidjo Alkostar Wafat, Zuhad Aji: Beliau Mentor yang Paripurna

Anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekaligus mantan Hakim Agung Mahkamah Agung Artidjo Alkostar wafat pada Minggu (28/02/2021).

Almarhum selama ini dikenal sebagai sosok yang tegas, penuh integritas dan keras terhadap koruptor.

Dosen Fakultas Hukum Universitas Al Azhar Zuhad Aji Firmantoro mengenang sosok Artidjo Alkostar sebagai seorang guru.

Alumni Universitas Islam Indonesia itu menyebut Almarhum Artidjo sebagai  tokoh besar dunia penegakan hukum Indonesia.

“Beliau mentor yang paripurna. Mengajarkan teori, mempraktikkan teori  sekaligus menjadikan diri sebagai teladan,” kata Zuhad saat dihubungi kliksaja.co, Minggu (28/02/2021).

“Saya bersaksi beliau orang baik. Semoga husnul khotimah. Amin,” tambah Zuhad yang juga mantan Ketua Umum PB HMI periode 2018-2020.

Sebelumnya Menko Polhukam Mahfud MD mengabarkan wafatnya Artidjo Alkostar pada Minggu (28/02/2021) melalui cuitan di Twitter.

“Kita ditinggalkan lagi oleh seorang tokoh penegak hukum yang penuh integritras. Mantan hakim agung Artidjo Alkostar yang kini menjabat sebagai salah seorang anggota Dewan Pengawas KPK telah wafat siang ini (Minggu, 28/2/2021). Inna lillah wainna ilaihi raji’un. Allahumma ighfir lahu,” lanjutnya,” cuit Mahfud MD. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,264