HeadlineKlik News

‘Ahok Jeblos di KPK, Djarot Dilantik jadi Gubernur Jakarta’

Kliksaja.co – PDIP Perjuangan akhirnya rela mengusung Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2017.

Tak hanya itu, satu-satunya partai yang memiliki kursi untuk mengusung calon sendiri tanpa berkoalisi tersebut bahkan rela menjadikan kadernya, Djarot Saiful hanya sebagai orang nomor dua.

Menurut Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Arief Poyuono, ternyata hal itu hanya strategi PDIP semata. Kelak, Djarot lah yang akan menjadi gubernur menggantikan Ahok yang diprediksi bakal tersandung masalah hukum di KPK.

“Dengar kata-kata saya. Kalau Ahok dan Djarot naik dan menang dalam pilgub ini, yang dilantik jadi gubernur itu Djarot,” ujar Arief.

“Kasusnya? Reklamasi, Sumber Waras, dan UPS. Karena target besar PDIP kan menguasai Jawa,” imbuhnya.

PDIP diprediksi akan menyingkirkan Ahok karena yang bersangkutan tidak memiliki modal politik yang kuat.

“Sekarang apa kekuatan Ahok? Dia bukan orang partai, dia juga terkenal loncat-loncat,” pungkas Arief dengan nada meninggi.

Ahok menjadi Gubernur Jakarta setelah Jokowi menang dalam pemilihan presiden 2014. Ia yang merupakan wakil gubernur menggantikan Jokowi yang sudah mulai bekerja menjadi Presiden RI.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,491