Klik NewsSosial Budaya

Kemendikbud akan Dorong Keterlibatan Sipil dalam Proses Pendidikan


Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim mengatakan Kemendikbud akan mendorong keterlibatan masyarakat sipil dalam proses pendidikan yang akan dibuktikan lewat berbagai pengumuman dalam enam bulan ke depan.

“Salah satu prinsip operasi kita dengan merdeka belajar ini adalah gotong royong yang bukan hanya propaganda positif saja dari kementerian tapi kita benar-benar percaya bahwa tidak ada satu jalan untuk mencapai hasil yang baik,” ujar Mendikbud Nadiem ketika menjadi narasumber dalam diskusi di Indonesia Millennial Summit yang diadakan di Jakarta Selatan, Jumat (17/01/2020).

Menurut Nadiem di dalam berbagai sektor masyarakat seperti sekolah, universitas, organisasi, lembaga swadaya masyarakat terdapat penggerak yang bisa dan bermotivasi untuk mengubah kultur pendidikan.

“Menjadi agen perubahan tidak hanya harus dilakukan oleh pemerintah, tapi juga perlu dilakukan oleh semua pemangku kepentingan,” jelas Nadiem.

“Karena bila gerakan perubahan hanya dilakukan oleh pemerintah maka menurut Mendikbud Nadiem hal itu dipastikan akan gagal,” tambah Nadiem.

Baca juga :   Kemenag Minta Pengawas Madrasah di Era Modern Tidak Hanya Memantau dan Mengawasi

Nadiem mengungkapkan sistem pendidikan yang ada saat ini, lebih berfokus kepada administrasi pendidikan yang lebih banyak mengurus birokrasi dan mendistraksi guru dari melakukan tugas utamanya yaitu mengajar dan berinteraksi dengan murid.

Menurut Nadiem, perlu ada perubahan dan fleksibilitas dari kurikulum serta perubahan dari sisi administrasi dan regulasi untuk melepaskan berbagai macam kendala dan sekat-sekat.

“Jadi sudah pasti yang bakal kelihatan dalam enam bulan ke depan kita akan melakukan berbagai macam announcement di mana akan terlihat kita akan sangat berpihak pada partisipasi masyarakat dari pada melakukan semuanya sendiri,” ujar Nadiem.

Hal itu dilakukan, kata dia, karena inovasi pendidikan tidak akan tercipta tanpa kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat secara keseluruhan. (*)

Peneliti, Penulis, Penikmat Bola

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,257

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *