Info KlikersKlik News

Duta Santri Mengaji Yayasan Berkah – KlikZakat Terpilih Menjadi Duta Imam Tarawih 1444H

Klikers.id, Jakarta – Memasuki bulan Ramadhan tentunya dambaan bagi setiap insan muslim yang ada di belahan dunia. Berbeda dengan ritual ibadah di bulan lainnya, ibadah di bulan Ramadhan yaitu Sholat Tarawih. Bergerak dari hal ini, Pemprov DKI Jakarta berkolaborasi dengan Baznas (Bazis) DKI Jakarta dan Lembaga Bahasa dan Ilmu Al-Qur’an (LBIQ) menghadirkan program “Duta Imam Tarawih”.

Program ini merupakan tahun ketiga kalinya diselenggarakan.  Tahun ini mengusung tema “Bersama Duta Imam Tarawih Kita Tingkatkan Kualitas dan Kekhusyuan Qiyam Ramadhan”. Kegiatan ini bertujuan membantu masjid dalam mempersiapkan imam tarawih yang berkualitas, baik dari segi hafalan maupun bacaan.

Duta Santri Mengaji Yayasan Berkah, Ahmad Hafidz Nurhady ikut senang dengan terpilihnya dalam program kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarta, Baznas (Bazis) DKI Jakarta dan LBIQ tersebut.

Pelepasan Duta Imam tarawih ini rencananya akan dilakukan oleh Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, Selasa (21/3/2023).
Diharapkan melalui program Duta Imam Sholat Tarawih 1444 Hijriah ini kualitas Ramadhan, khususnya di wilayah DKI Jakarta, mengalami peningkatan. Berdasarkan pengalaman di tahun sebelumnya, banyak masjid/musholah yang merasakan manfaat dengan adanya imam shalat tarawih dan mereka meminta dikirimkan kembali pada bulan Ramadhan setiap tahunnya.

Baca juga :   Percepat Transisi Energi, PPSDM KEBTKE dan Pemprov DKI Jakarta Adakan Sinergitas

What's your reaction?

Related Posts

1 of 3,744

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *